Cara Menjalin Hubungan baik di Tempat Kerja
Menjalin hubungan baik di tempat kerja – Sebagai makhluk sosial, kita diciptakan berdampingan dengan makhluk lainnya, terutama sesama manusia untuk dapat saling berkomunikasi, berinteraksi, saling membangun dan bersinergi. Dalam lingkungan tempat kerja, kita juga perlu menjalin hubungan yang baik dengan setiap orang, baik rekan kerja, atasan dan juga bawahan sekalipun.
Bagi sebagian orang, memulai sebuah pertemanan itu bisa menjadi hal yang mudah walaupun terkadang mereka juga memiliki kesulitan dalam menjaga hubungan baik. Tapi sebagian orang, untuk dapat berelasi dan membuat sebuah pintu pertemanan bukan perkara yang mudah. Rasa canggung, takut tertolak ataupun mungkin merasa tidak percaya diri saat berkenalan bisa menjadi salah satu alasan mengapa sebagian orang merasa kurang “luwes” dalam hal menjalin hubungan pertemanan.
Bagi pegawai yang baru diterima bekerja, menjalin pertemuan tentu bukan perkara mudah, karena tidak semua orang memiliki kemampuan bersosialisasi yang baik.
Mengingat pentingnya mencari teman sebanyak mungkin dan menjalin hubungan yang baik terutama di lingkungan pekerjaan yang hampir sepanjang hari anda menghabiskan waktu di dalamnya, mari kita simak cara jitu dalam menjalin hubungan baik di lingkungan kerja berikut ini.
- Asah kemampuan Berkomunikasi
Komunikasi adalah sebuah soft skill yang sangat penting dalam menjalin hubungan dengan sesama. Soft skill ini tentu saja bisa dipelajari dan anda bisa memiliki pengalaman dengan hal ini asalakan anda berani untuk membuka diri dalam sebuha percakapan dn menjalin pertemanan. Dalam menjalin hubungan yang baik dengan rekan kerja, komunikasi interpersonal sangat diperlukan, terutama dalam menerima pribadi dari rekan kerja anda.
Setiap orang diciptakan unik adanya dan tidak ada orang yang memiiki kepribadian yang sama persis, sama seperti finger print setiap manusia, tidak ada yang sama. Bahkan mereka dilahirkan kembar identik sekalipun, tentu mereka memiliki keunikan dan perbedaan.
Luangkan waktu anda untuk sejenak bercengkrama dan membuka sebuah percakapan dengan rekan kerja anda. Berikan senyuman yang hangat dan sapalah mereka dengan tulus sambil berusaha untuk mengasah kemampuan berkomunikasi anda secara personal. Tahukah anda bahwa ketika anda memberikan sebuah kata penghargaan atau memberi sebuah kecil kepada teman anda., Self esteem mereka akan semakin meningkat dan perhatian anda membuat mereka tidak ingin kehilangan anda sebagai teman.
- Memiliki Inisiatif untuk Menolong
Inisiatif merupakan sebuah tindakan yang sangat disenangi ketimbang sebuah sikap yang pasif dan menunggu orang lain melakukan terlebih dahulu. Inisiatif untuk menolong bisa menjadi salah satu cara untuk dapat menjalin hubungan baik dengan rekan kerja anda di kantor. Miliki inisiatif ketika rekan kerja anda sedang membutuhkan bantuan anda, tentunya tanpa ada rasa pamrih atau ingin dibalas. Lakukan dengan tulus inisiatif anda untuk menolong mereka, bukan karena basa-basi dan memberikan sebuah harapan palsu.
Misalnya ketika salah satu rekan anda sedang menunggu hujan reda karena akan pulang, anda bisa menawarkan bantuan payung atau tumpangan kendaraan dan mengantarkannya. Menolong mereka saat deadline kerja hampir tiba juga bisa membuat sebuah pengalaman tak terlupakan bagi mereka atas kebaikan yang anda berikan.
Kebaikan yang diberikan pada saat yang tepat (ketika orang benar–benar membutuhkan) akan membuat momen itu sangat diingat dan tak terlupakan. Ada sebuah pengalaman, ketika seorang anak SMP yang lupa membawa dompet ketika membayar angkot, tiba–tiba temannya memberikannya uang untuk membayar ongkos angkot tanpa harus mengembalikannya. Ini adalah salah satu momen yang tak terlupakan dan kebaikan hatinya terkenang hingga akhir hayat.
- Jalin Hubungan Pertemanan Di Luar Kantor
Tidak hanya di dalam kantor, bahkan ketika anda sedang berada di luar kantor atau sedang tidak di hari kerja, anda bisa menjalin hubungan baik diluar kantor. Sapa rekan kerja anda ketika berpapasan di mall atau ketika anda melihat mereka sedang berada di lokasi yang sama dengan anda. Jangan merasa canggung dan lemparkan senyuman persahabatan anda kepada mereka. Undang sesekali mereka ke acara ulang tahun salah satu anggota keluarga anda, seperti acara ulang tahun anak anda atau peresmian rumah baru anda.
Tak jarang ada rekan kerja yang memilki kesamaan hobi atau minat yang sama dengan anda, misalnya hobi bermain futsal, senang dengan salah satu genre musik, atau memiliki hobi traveliing atau jalan–jalan dengan menikmati kuliner dari berbagai daerah. Ajak mereka untuk bermain bersama, nonton film yang sedang “booming” di bioskop.
- Jadilah Rekan Kerja yang dapat diandalkan
Hubungan yang baik dengan rekan kerja akan membawa atmosfer kerja yang baik, mengingat setidaknya 40 jam seminggu atau 8 jam sehari, Anda menghabiskan waktu anda di kantor bersama rekan kerja. Salah satu cara jitu untuk menjalin hubungan yang baik dengan rekan kerja adalah dengan menjadi rekan kerja yang dapat diandalkan, terutama saat dibutuhkan.
Recent Comments